Photo ilustrasi |
Batu Bara, Ucup News.com
Untung tidak dapat diraih, na'as tidak dapat dihindari, seorang karyawan PT Prima Tengki Indonesia (PTI) Kuala Tanjung alami kecelakaan saat bekerja.
Atas kecelakaan tersebut, korban dikabarkan mengalami luka dan di larikan ke salah satu Rumah Sakit.
Korban warga Kuala Indah, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batu Bara, Provinsi Sumatera Utara (Sumut).
Salah satu pihak perusahaan Jefri dikonfirmasi wartawan melalui via WhatsApp mengarahkan ke bagian lapangan agar supaya jelas prihal tersebut.
"Namun di pastikan tidak ada kecelakaan yang diduga kerusakan boiler, hanya kelalaian kerja karyawan,"jelas Jefri.
Sementara itu, Personalia PTI di Kuala Tanjung, Lubis membenarkan ada kecelakaan kerja dan sedang dirawat disalah satu Rumah Sakit (RS) di Indrapura untuk pemulihan.
"Karyawan, benar ada kecelakaan kerja, dan saat ini sedang dirawat di salah satu RS di indrapura untuk pemulihan saja, bukan disebabkan kerusakaan dan lain - lain, murni kelalaian kerja saja,"jelas Lubis. Jum'at (06/09/2024).
Lanjut Lubis, Seluruh karyawan PTI sudah dibekali safety dan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3), pekerja dan sudah bekerja dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) seperti biasanya tetapi nama nya musibah, bisa kapan saja. (Suf)
0 Komentar