Personil Polsek Indrapura dan Koramil 02 AP beri bantuan paket sembako pada korban bencana alam |
Batu Bara, Ucup News.com
Polsek Indrapura bersama Koramil 02 Air Putih (AP) tinjau korban bencana alam dan membantu warga membersihkan puing - puing, sekaligus memberikan bantuan bantuan paket sembako, di Dusun Limau Manis, Desa Pasar Lapan, Kecamatan Air Putih, Kabupqten Batu Bara, Sabtu (28/09/2024).
Kapolres Batu Bara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb,S.H.,S.I.K melalui Kapolsek Indrapura AKP Reynold Silalahi,S.H menyampaikan peninjauan dilakukan sebagai bentuk rasa keprihatinan terhadap korban bencana alam yang terdampak angin kencang, sehingga membuat beberapa rumah warga menjadi rusak.
"Tiga unit rumah warga menjadi rusak, akibat dilanda angin kencang disertai hujan deras," ungkap AKP Reynold.
Dikatakan AKP Reynold, korban bencana alam angin kencang, di Desa Pasar Lapangan, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara diantaranya, Tuminem (49), Darman (42), dan Tino Pranoto (24).
"Kerugian yang dialami warga di perkirakan ratusan juta, dan bulan September 2024, curah hujan meningkat serta dihimbau kewaspadaan,"sebut AKP Reynold melalui Kasi Humas Polres Batu Bara AKP AH Sagala. (Ikhwan)
0 Komentar