Header Ads Widget 728X90

KPU Batu Bara Ikuti Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara

Anggota KPU Kabupaten Batu Bara ikuti kegiatan simulasi pemungutan dan penghitungan suara.

Batu Bara, Ucup News.com

Dalam rangka mensukseskan pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak tahun 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Batu Bara ikuti kegiatan simulasi pemungutan dan penghitungan suara, pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, Walikota dan Wakil Walikota tahun 2024, di Pematang Siantar, Rabu (23/10/2024).

Kegiatan tersebut diprakarsai oleh KPU Provinsi Sumatera Utara (Sumut) diikuti oleh KPU Kabupaten/Kota Se - Provinsi Sumatera Utara. 

Anggota KPU Kabupaten Batu Bara yang mengikuti kegiatan simulasi tersebut Divisi Teknis Penyelenggaraan, Sulianto, Divisi Hukum dan Pengawasan Burhan dan Kasubbag Teknis PP Parhupmas, Melinawaty Kristina Nainggolan.

Divisi Teknis Penyelenggaraan, Sulianto, didampingi Divisi Hukum dan Pengawasan Burhan menuturkan bahwa simulasi kali ini merupakan simulasi pemantapan dari simulasi yang digelar sebelumnya.

“Tujuan pelaksanaan simulasi Pemilu ini adalah bagaimana kita mengedukasi masyatakat baik itu pemilih, khususnya pemilih atau masyarakat yang lainnya,” papar Sulianto.

Selain itu, simulasi ini juga bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat dan petugas mengenai alur pemungutan suara dan penghitungan suara pada Pemilu 2024. (Suf)

Posting Komentar

0 Komentar