Header Ads Widget 728X90

Refleksi Akhir Tahun, Pj Bupati Batu Bara Diminta Fokus Terhadap Kinerja Bawahaannya

Mahasiswa Universitas Asahan Fakultas Hukum, Nawawi Tandjung, yang juga Ketua Gerakan Mahasiswa Pemuda Indonesia Sumatera Utara.

Batu Bara, Ucup News.com

Rekleksi Akhir Tahun dan menghadapi tahun 2025, Pj Bupati Batu Bara Heri Wahyudi Marpaung di minta fokus terhadap kinerja bawahaannya yang dinilai kurang baik dalam  pelayanan terhadap Kabupaten Batu Bara.

Permintaan tersebut disampaikan Mahasiswa Universitas Asahan Fakultas Hukum, Nawawi Tandjung, sebab dinilai beberapa Dinas menjadi sorotan seperti Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) dan RSUD Ok Arya Zulkarnain.

"Dinilai Dinas tersebut belum memberikan banyak manfa'at untuk masyarakat Kabupaten Batu Bara," sebut Nawawi, Senin (30/12/2024).

Menurut Nawawi, yang juga Ketua Gerakan Mahasiswa Pemuda Indonesia (Gemapi)
Sumatera Utara (Sumut), diduga Dirut RSUD Ok Arya Zulkarnain jarang berada di Kantor, sedangkan jabatan yang diembannya sebagai Direktur, seolah - olah tidak banyak bisa yang diperbuatnya, oleh sebab itu, sebaiknya, Pejabat Bupati Batu Bara mengevaluasi Dirut tersebut, karena, rumah sakit berhubungan dengan nyawa manusia.

Selain itu, problem terkait pembangunan rehap yang menelan anggaran Milyaran Rupiah di RSUD H OK Zulkarnaen, menambah catatan diakhir tahun 2024, yang kini menjadi fokus bagi Gemapi untuk kedepannya.

Sedangkan, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD), Nawawi juga menilai gagal membina Desa - desa yang ada di Kabupaten Batu Bara, dimana, daa beberapa bulan terakhir ini, Desa - desa melakukan bimtek yang mendapat nya untuk masyarakat belum bisa dirasakan dan hal tersebut perlu di pertanyakan .?.

"Baru - baru ini kita dengar para Kades Bimtek Ke Bandung, Jawa Barat yang menelan dana Desa sebesar Rp. 15.000.000,- (Lima belas juta rupiah), dan hasil nya apa, ..? Manfa'at nya bagi masyaakat nya apa,..?, diduga pemborosan anggaran,"ungkap Nawawi.

Menurut amatan Gemapi Sumut, bawa Bimtek yang dilakukan oleh Desa - desa belum bisa menunjukkan manfaat bagi masyarakatnya, dan menghabiskan dana yang besar, sedangkan dilapangan masih banyak masyarakat miskin, yang ekonominya dibawa kesusahan.

"Kita meminta Pj Bupati Batu Bara Heri Wahyudi Marpaung agar fokus memperhatikan kinerja anak buahnya, evaluasi bila perlu, copot saja pejabat yang kerjanya tidak benar, kita dari Organisasi kemahasiswaan akan terus mengawal jalan nya roda Pemerintahan Kabupaten Batu Bara,"pinta Nawawi.

Nawawi berharap pejabat Bupati Batu Bara agar benar - benar memperhatikan kinerja dari bawahannya dan jangan rugikan masyarakat Batu Bara dengan mempekerjakan Pejabat atau ASN yang tidak bisa bekerja, apalagi setingkat DIrut RSUD H OK Arya Zulkarnaen yang sangat vital, begitu juga dengan PMD. (Suf)..

Posting Komentar

0 Komentar