Header Ads Widget 728X90

PT Inalum dan IAA Lakukan Ajang Mempererat Ikatan Silaturahmi

Perwakilan PT Inalum dan PT IAA berphoto setelah buka bersama.


Batu Bara, Ucup News.com

PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) dan PT Indonesia Aluminium Alloy (IAA) Kuala Tanjung lakukan ajang mempererat ikatan silaturahmi dengan wartawan disekitar perusahan di Kabupaten Batu Bara, di RM 100, jalan lintas Sumatera Utara - Indrapura, Desa Tanjung Gading, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batu Bara, Rabu (19/03/2025).

Seksi Hubungan Masyarakat Depertemen  Perusahaan PT Inalum, Julian Faisal Amirsal mengatakan bahwasanya tujuan dilakukan acara pertemuan bersama dengan wartawan diseputar perusahan di wilayah Kabupaten Batu Bara dalam rangka mempererat tali silaturahmi.

"Selama ini kita sudah bekerja sama dan inilah ajang kita untuk semakin mempererat tali silaturahmi," ujar Faisal.

Faisal juga mengucapkan terima kasih atas kehadiran para wartawan yang telah memenuhi undangan dan berharap, semoga silaturahmi antara perusahan PT Inalum dan wartawan selalu terjaga sepanjang masa.

Direksi PT IAA, Deni juga mengatakan kegiatan ini menjadi agenda tahunan perusahaan setiap bulan ramadhan sebagai bentuk rasa kebersamaan dalam mendukung publikasi serta komunikasi dengan masyarakat.

"Buka puasa bersama dapat menjadi ajang untuk menjaga hubungan baik dengan media, sekaligus memberikan apresiasi kepada wartawan,"kata Deni.

Deni berharap media dapat berperan sebagai jembatan komunikasi yang baik antara perusahan, pemerintah dan masyarakat.

Sementara itu, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Batu Bara, Muhammad Amin menyampaikan  pertemuan ini yang menjadi ajang memperkuat ikatan silaturahmi antar pihak perusahan dengan wartawan.

Sebab, selama ini wartawan dan perusahan PT Inalum dan IAA telah terjalin dengan baik dan harus tetap terjaga, Muhammad Amin mengapresiasi langkah yang dilakukan perusahaan PT Ianlum dan PT IAA  yang telah berinisiatif mengumpulkan wartawan. 

Lanjut Amin, kerjasama antar media dan perusahaan merupakan hal yang sangat penting, baik bagi perusahaan maupun media itu sendiri. Untuk media, hubungan baik tentunya akan lebih mudah dalam memenuhi kaidah jurnalistik. 

"Terutama, untuk mengakomodir hak jawab perusahaan dan dapat untuk mengakses, bahkan, kalau ada suatu persoalan selalu bisa untuk dikonfirmasikan agar mudah dan akuratnya informasi,"kata Amin. (Suf).

Posting Komentar

0 Komentar