![]() |
Ketua Founder's Media Siber Batu Bara (For'masib), Yusri Bajang, mendesak pengunduran diri Kepala Dinas (Kadis). Perumahan, Pemukiman (Perkim) dan Lingkungan Hidup (LH). |
Batu Bara, Ucup News.com
Pasca pengunduran diri dua kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Batu Bara, Ketua Founder's Media Siber Batu Bara (For'masib), Yusri Bajang, mendesak pengunduran diri Kepala Dinas (Kadis). Perumahan, Pemukiman (Perkim) dan Lingkungan Hidup (LH) "LA".
Yusri menilai LA tidak sejalan dengan visi misi Bupati Baharuddin Siagian dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, karena dianggap gagal menjadi pemimpin yang layak.
“Banyak masyarakat disinyalir tidak diayomi, mulai dari masalah rumah tidak layak huni hingga persoalan sampah yang sempat viral. Ini membuktikan lemahnya kinerja Kadis,” tegas Yusri yang juga dikenal sebagai Aktivis Omnibus Law Batu Bara, Kamis (25/04/2025).
Yusri juga menilai bahwa Kadis Perkim LH dan dua Kabidnya cenderung baru bertindak setelah isu muncul ke publik, yang menurutnya telah mencoreng nama baik pemerintah Kabupaten Batu Bara (Bupati).
Selain kritik, ia mengapresiasi langkah dua pejabat lain, Kepala BKAD dan Kadis PUTR yang memilih mundur karena menyadari potensi diri dan tidak memaksakan diri dalam jabatan kepemimpinan.
Yusri Bajang pun berencana menggelar aksi damai dalam waktu dekat dengan tuntutannya antara lain:
~ Mendesak Bupati menonaktifkan Kadis Perkim LH (LA) beserta dua Kabidnya.
~ Menuntut realisasi anggaran tahun 2021 sebesar Rp 500 juta untuk pembayaran honorer petugas kebersihan, yang tercantum dalam SP2D tahun anggaran 2021.
“Bupati harus tegas. Jangan biarkan OPD menjadi titik lemah dalam pemerintahan yang seharusnya melayani rakyat dengan baik,” pungkas Yusri Bajang. (Suf).
0 Komentar